Jumlah Penumpang Kapal Mentawai Turun 10 Persen saat Libur Nataru 2024

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +



HALONUSA.COM – Jumlah penumpang Kapal Mentawai turun 10 persen saat libur Nataru 2024.

Menyambut libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Cabang Padang mencatat jumlah penumpang tahun ini cenderung menurun dibandingkan periode yang sama pada tahun 2022 lalu.

Sebelumnya ASDP telah memprediksi kenaikan jumlah penumpang dan barang. Untuk itu perusahaan plat merah ini menambah dua rute menuju Pulau Mentawai pada Minggu sore, 25 Desember 2023.

Dalam catatan ASDP, penumpangnya tahun ini turun 10 persen dibanding tahun 2022 lalu. Sedangkan kendaraan menyebrang baik sepeda motor, mobil pribadi dan truk mengalami lonjakan.

Pada tahun lalu sejak H-7 hari raya Natal total 4.641 penumpang yang menggunakan jasa kapal ASDP menuju Mentawai. Tapi tahun ini jumlahnya hanya 1/4 tahun lalu yang hanya berkisar 1.124 penumpang.

Penurunan ini disebabkan kapal cepat milik swasta yang beroperasi dan menjalani rute Padang-Mentawai.

Manajer ASDP Cabang Padang, Rudi Mahmudi mengatakan, PT ASDP Indonesia cabang Padang mengoperasikan tiga kapal. Untuk yang beroperasi di Padang-Kepulauan Mentawai, yaitu KMP Ambu-ambu dan KMP Gamburu.

“Masing-masing kapal melayani empat lintasan yaitu dua lintasan komersil dan dua lintasan. Untuk lintasan komersil yaitu Padang-Tuapejat dan Padang-Salami,”‘ katanya, Selasa, 26 Desember 2023.

Untuk mengantisipasi lonjakan penumpang, PT ASDP mengoperasikan dua kapal tambahan untuk melayani rute Padang dan Mentawai yakni Padang menuju Sikakap dan
Padang-Siberut. (*)

Share.