6 ASN Pemko Padang Absen Hari Pertama Bekerja Usai Libur Lebaran Idul Fitri 2023

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +


HALONUSA.COM – Sebanyak 6 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota Padang tidak masuk saat hari pertama bekerja usai libur Lebaran Idul Fitri 2023 kemarin.

6 orang ASN Pemko Padang tersebut akan diproses oleh Badan Kepegawaian dan Pembangunan Sumber Daya Manusia (BKPSDM).

“Sebanyak enam orang ASN tidak hadir pada saat hari pertama, ketidakhadirannya tanpa keterangan,” kata Kepala BKPSDM Kota Padang, Arfian.

Ia mengatakan, pihaknya akan segera memanggil 6 orang ASN tersebut untuk diproses sesuai dengan aturan yang telah dibuat oleh Kementrian Dalam Negeri.

“Keenamnya sudah diberi waktu untuk cuti lebaran tapi masih memanfaatkan libur, kami dari BKPSDM akan memproses yang tanpa keterangan tersebut,” katanya.

Sementara itu, untuk kehadiran ASN pada hari kedua masuk kantor, Arfian mengaku belum mendapat laporan berapa jumlah ASN yang tidak masuk kantor tanpa keterangan. Menurutnya, apabila masih ditemui ASN yang bolos kerja, pihaknya akan memproses sesuai aturan. (*)

Share.